Jumat, 23 Desember 2016

Mandulnya Jamie Vardy Musim Ini

Jamie Vardy mengalami penurunan performa yang signifikan musim ini.

BANDAR BOLA ONLINE - Masih ingatkah para bolamania kalau Leicester City begitu memesona musim lalu dengan permainan sederhana mereka? Dengan hanya mengandalkan duet Jamie Vardy-Riyad Mahrez, pemain lain di Leicester seolah hanya menjadi pelengkap buat permainan Leicester City musim lalu di lapangan. Bahkan sang pelatih, Claudio Ranieri sendiri terkejut dengan performa anak asuhnya yang begitu luar biasa sepanjang musim.
Tetapi di awal musim ini sampai dengan hampir memasuki pertengahan musim, performa Leicester City di liga domestik sangat jauh dari apa yang mereka tunjukkan sepanjang musim lalu. Tidak ada lagi gol-gol ataupun assist dari kedua pemain andalan Leicester City musim lalu itu. Vardy bahkan baru mencetak tiga gol di liga domestik sepanjang 17 pertandingan yang sudah dilalui oleh Leicester City musim ini. Bahkan, terakhir kali Vardy menyumbangkan gol untuk The Foxes adalah pada laga melawan Liverpool di awal September silam yang artinya sudah 14 pertandingan Vardy puasa gol.
Saking frustasinya mungkin, Vardy bahkan terkena kartu merah di laga terakhir melawan Stoke City sehingga akan absen membela klubnya di laga Boxing Day hingga awal Tahun Baru. Vardy juga diberitakan mandul dalam sesi latihan, dan itu dipertegas oleh sang pelatih sendiri. Bahkan dengan performa yang cukup mengesankan di Liga Champions sekalipun, Vardy tetap tidak sanggup menyumbangkan gol untuk timnya di ajang yang baru pertama kali diikuti oleh Leicester City tersebut.
Sebagai debutan di Liga Champions, pencapaian Leicester City tergolong lumayan dengan sanggup lolos dari babak fase grup dan akan segera menghadapi Sevilla di fase knock-out pada Februari tahun depan. Tetapi apalah artinya jika sanggup melangkah jauh di Eropa, pada akhir musim Leicester City harus terdegradasi dari English Premier League. Saat ini posisi Leicester City hanya unggul tiga angka dari zona merah, dan akan segera menjalani laga beruntun di Boxing Day hingga Tahun Baru yang tentunya akan menguras fisik dan mental para pemain.
Kita tunggu performa Leicester City di sisa musim apakah mereka sanggup bangkit dari keterpurukan atau semakin tenggelam dalam zona merah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar